Konawe - Hotspotsultra.com - Pemerintah Desa Anahinunu menampilkan berbagai potensi unggulan di bidang pertanian dan usaha mikro kecil menengah (UMKM) dalam ajang Expo Inovasi Desa 2025 yang digelar di pelataran STQ Unaaha, Kabupaten Konawe.
Desa Anahinunu yang terletak di Kecamatan Amonggedo dikenal memiliki lahan persawahan seluas kurang lebih 300 hektar dengan sistem sawah tadah hujan, serta potensi perkebunan kelapa sawit yang menjadi salah satu sektor penunjang ekonomi masyarakat setempat.
Secara geografis, Desa Anahinunu berada pada ketinggian sekitar 48 meter di atas permukaan laut. Adapun batas wilayahnya meliputi: sebelah utara berbatasan dengan Desa Tudameaso Kecamatan Meluhu, sebelah selatan dengan Desa Amandete, sebelah timur dengan jalan poros Amonggedo–Meluhu, dan sebelah barat dengan aliran kali Lahimbuti. Berdasarkan data pemerintah desa, jumlah penduduk Desa Anahinunu saat ini tercatat sebanyak 998 jiwa.
Dalam kegiatan pameran ini, Pemerintah Desa Anahinunu turut memperkenalkan berbagai produk unggulan hasil olahan masyarakat, seperti kripik jaje tarek berbahan dasar tepung beras, kue sirat, serta teh sari bunga telang yang memiliki cita rasa khas dan berpotensi menjadi produk ekonomi kreatif unggulan desa.
Kepala Desa Anahinunu, Nyoman Sultra Utama, menjelaskan bahwa keikutsertaan desa dalam pameran ini menjadi momentum penting untuk mempromosikan potensi lokal sekaligus memperkuat semangat inovasi di tingkat pemerintahan desa.
“Kami berharap kegiatan ini memberikan manfaat bagi masyarakat, membuka peluang pemasaran produk desa, serta menjadi motivasi bagi pemerintah desa untuk terus berinovasi,” ujar Nyoman Sultra Utama.
Pameran Expo Inovasi Desa 2025 berlangsung selama lima hari dan menjadi ajang strategis bagi desa-desa di Kabupaten Konawe dalam menampilkan potensi unggulan serta memperkuat kerja sama antardesa menuju pembangunan yang berkelanjutan.
(LMN - RED)




Tidak ada komentar